Pendaftaran Sekolah Kedinasan PEM Akamigas Cepu TA 2023/2024

2 Komentar
Beranda
ESDM
Pendaftaran Sekolah Kedinasan PEM Akamigas Cepu TA 2023/2024

www.kedinasan.info, https://pmb.akamigas.ac.id/, 2023/2024--  Politeknik Energi dan Mineral Akamigas menerima calon mahasiswa baru untuk dididik menjadi seorang yang ahli dalam bidang energi dan mineral.

Pada artikel ini akan diberikan informasi seputar Politeknik PEM Akamigas, khusunya informasi terkait tentang Pendaftaran Sekolah Kedinasan PEM Akamigas Cepu TA 2023/2024. Semoga artikel ini dapat dijadikan referensi untuk mendaftarkan diri menjadi calon mahasiswa baru di STEM Akamigas pada tahun ini.

PEM Akamigas merupakan Perguruan Tinggi Kedinasan di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia.

Perguruan tinggi ini berada di  Jalan Gajah Mada No.38, Mentul, Karangboyo, Kec. Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

A. Program Studi STEM Akamigas


Dilansir dari laman STEM Akamigas bahwa STEM Akamigas  memiliki 5 (lima) Program Studi, yaitu:

1). Teknik Produksi Minyak dan Gas

Program Studi ini mempersiapkan tenaga professional di bidang produksi migas, pemboran dan panas bumi.

Lulusan pada Program Studi ini dapat berkarir sebagai:
  • Pengawas Operasi Produksi
  • Ahli Pengendali Perawatan Sumur
  • Ahli Pengendali Bor
  • Pengawas Operasi Panas Bumi
  • Perusahaan Minyak Nasional/Asing
  • Servie Company
  • Surveyor
  • Perusahaan Petrochemival/Industri Proses Kimia
  • Jasa Rekayasa
  • Instansi Pemerintah
  • Instansi Pendidikan
  • Lembaga Penelitian
  • Enterpreneur
Adapun profil tentang Program Studi Teknik Produksi Minyak dan Gas dapat dilihat pada video di bawah ini.
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=5ua_guJsWZ4&feature=emb_logo

2). Teknik Pengolahan Migas (Minyak dan Gas)

Program Studi ini mempersiapkan tenaga professional di bidang operasional kilang migas dan petrokimia, serta teknologi proses migas dan produk migas.

Lulusan pada Program Studi ini dapat berkarir sebagai:
  • Supervisor
  • Process Engineer
  • Quality Control pada Perusahaan Minyak Nasional/Asing
  • Perusahaan Petrochemical/Industri Proses Kimia
  • Jasa Rekayasa
  • Instansi Pemerintah
  • Instansi Pendidikan
  • Lembaga PenelitianEnterpreneur
Adapun profil tentang Program Studi Teknik Pengolahan Migas (Minyak dan Gas) dapat dilihat pada video di bawah ini.

 Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=JaMMaLFDuLo&feature=emb_logo


3) Teknik Instrumentasi Kilang

Program Studi ini mempersiapkan tenaga professional di bidang instrumentasi dan kontrol di industri minyak, gas dan petrokimia.

Lulusan pada Program Studi ini dapat berkarir sebagai:
  • Instrument/Electrical Supervisor pada Perusahaan Dalam Nasional/Asing
  • Perusahaan Petrochemical/Industri Proses Kimia
  • Jasa Rekayasa
  • Instansi Pemerintah
  • Instansi Pendidikan
  • Lembaga Penelitian
  • Enterpreneur
Adapun profil tentang Program Studi Teknik Instrumentasi Kilang dapat dilihat pada video di bawah ini.
 Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=Sfy6pARvFkk&feature=emb_logo

4) Teknik Mesin Kilang

Program Studi ini mempersiapkan tenaga professional dibidang peralatan mekanik yang dipakai di industri Minyak dan Gas, petrokimia serta pembangkitan, yang meliputi peralatan putar (rotating equipmet) maupun peralatan statis (non rotating equipment) maupun peralatan perbengkelan.

Lulusan pada Program Studi ini dapat berkarir sebagai:
  • Supervisor Pemeliharaan
  • Perencana Pemeliharaan
  • Perancang/Perekayasa Peralatan Putar (Rotating Equipment)
  • Perancang/Perekayasa Peralatan Statis (Non Rotating Equipment)
  • Inspector (QC) Peralatan Putar (Rotating Equipment)
  • Inspector (QC) Peralatan Statis (Non Rotating Equipment)
  • Marketing Peralatan Teknik
  • Konsultan Teknik
  • Kontraktor Teknik pada Perusahaan Nasional/Asing
  • Perusahaan Petrochemical/Industri Proses Kimia
  • Jasa Rekayasa
  • Instansi Pemerintah
  • Instansi Pendidikan
  • Lembaga Penelitian
  • Enterpreneur
Adapun profil tentang Program Studi Teknik Mesin Kilang dapat dilihat pada video di bawah ini.
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=tVZr9seeljI&feature=emb_logo

5) Logistik Minyak dan Gas

Program Studi ini mempelajari tentang proses pengadaan, penerimaan, penyimpanan dan penyaluran produk migas dan material migas.

Lulusan pada Program Studi ini dapat berkarir sebagai:
  • Procurement Supervisor
  • Inventory Controller
  • Warehousing Supervisor
  • Freight Forwarder
  • Tanker Loading Master
  • Receiving and Storaging Supervisor
  • Distribution Supervisor pada Perusahaan Minyak Nasional/Asing
  • Perusahaan Petrokimia/Industri Proses Kimia
  • Perusahaan Berbasis Rantai Pasok dan Logistik
  • Instansi Pemerintah
  • Instansi Pendidikan
  • Lembaga Penelitian
  • Enterpreneur
Adapun profil tentang Program Studi Logistik Minyak dan Gas dapat dilihat pada video di bawah ini.

 Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=H2wNUTmqjlo&feature=emb_logo


B. Informasi PMB STEM Akamigas


PEM Akamigas menerima calon mahasiwa baru melalui 2 (dua) jalur penerimaan, yaitu 1) Jalur Umum, dan 2) Jalur Kerjasama

1. Pendaftaran Jalur Umum


Ada 2 (dua) jalur umum penerimaan PEM Akamigas, yakni Jalur Umum Prestasi dan Jalur Umum Reguler.

a. Pendaftaran Jalur Umum Prestasi


Jalur umum prestasi merupakan jalur masuk PEM Akamigas dengan proses seleksi tanpa Ujian/Tes Mata Pelajaran.

Apabila lulus jalur prestasi ini maka mendapatkan beasiswa UKT selama 1 tahun/2 semester kuliah aktif (bagi peserta lolos seleksi 20 peringkat terabik dan khusus Gelombang 1 jalur umum prestasi)

Selain itu peserta memiliki sertifikat kompetensi tambahan diluar program reguler.
 
Ada 3 (tiga) persyaratan apabila akan mendaftar jalur umum reguler Pem Akamigas, yakni: Persyaratan Umum, Persyaratan Peserta, dan Persyaratan Khusus. 


1) Persyaratan Umum
  1. Lulusan SMA/MA (IPA) atau SMK Teknik/Sederajat
  2. Melampirkan FC sertifikat kejuaraan minimal tingkat Kota/Kabupaten dan/atau sertifikat kompetensi (bila ada)
  3. Diutamakan memiliki tinggi badan minimal 160 cm (pria), dan 155 cm (wanita)
  4. Melampirkan FC Kartu Keluarga/KTP
  5. Melampirkan Surat Keterangan Dokter dari Instansi Pemerintah perihal sehat dan tidak buta warna baik parsial maupun total (disertakan saat daftar ulang)
  6. Melampirkan surat keterangan dari Rumah Sakit Pemerintah/Kepolisian/BNN perihal bebas narkoba/NAPZA (disertakan saat daftar ulang)
  7. Melampirkan FC kartu keanggotaan BPJS yang masih berlaku (disertakan saat daftar ulang)
  8. Mendatangani Surat Kesanggupan menaati Tata Tertib Kampus dan Asrama (disertakan saat daftar ulang)
  9. Pendaftaran dengan persyaratan administrasi dilakukan secara online di https://pmb.akamigas.ac.id
2) Persyaratan Peserta Jalur Umum Prestasi
  1. Belum pernah menikah
  2. Maksimal berusia 21 tahun saat pendaftaran
  3. Lulus SMA/sederajat 3 (tiga) tahun terakhir (lulus tahun 2023,2022,2021)
  4. Memiliki NISN
  5. Diutamakan lulusan terbaik kelas, 25% terbaik atau peringkat 1 -10 selama 2 semester terakhir (dibuktikan surat dari pimpinan/kepala sekolah)
  6. Mencantumkan nilai rapor semester 1-4, untuk SMA/MA (jurusan IPA) rapor mata pelajaran matematika, bahasa inggris, kimia, dan fisika. Sedangkan lulusan SMK mencantumkan rata-rata nilai mata pelajaran kelompok muatan peminatan semester 1-4. 
3) Persyaratan Khusus
 
Calon pendaftar PMB jalur umum prestasi PEM Akamigas memiliki persyaratan khusus yaitu mempunyai salah satu prestasi atau sertifikat/surat keterangan:
  1. Juara I,II,III,dan seterusnya atau dapat berupa piala/medali emas,perak,dan perunggu (sejenisnya) yang dilakukan secara mandiri atau berkelompok minimal tingkat Nasional dalam bidang akademik atau non akademik
  2. Kontribusi dalam bidang lain yang memberikan dampak minimal Nasional (dibuktikan dalam keikutsertaan dan sertifikat kegiatan)
  3. Mempunyai keahlian/kemampuan luar biasa pada bidang sains teknologi,seni,musik,bahasa asing,agam dan bakat lain yang dibuktikan dengan sertifikat/pengakuan secara legal 
 
4) Jadwal Pendaftaran

Pendaftaran jalur umum prestasi dilakukan dengan 2 (dua) gelombang. Adapun jadwal pendaftaran masing-masing gelombang adalah sebagai berikut.

Gelombang 1
  1. Pendaftaran, tanggal 22 Desember 2022 s.d 15 Januari 2023
  2. Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi, tanggal 18 Januari 2023
  3. Uji Tes Potensi Akademik (TPA), tanggal 21 Januari 2023
  4. Uji Wawancara ke-1, tanggal 24 s.d 25 Januari 2023
  5. Uji Wawancara ke-2, (khusus calon penerima beasiswa), tanggal 26 s.d 27 Januari 2023
  6. Pengumuman Kelulusan, tanggal 31 Januari 2023

Gelombang 2
  • Pendaftaran, tanggal 19 Januari s.d 04 Februari 2023
  • Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi, tanggal 07 Februari 2023
  • Uji Tes Potensi Akademik (TPA), tanggal 11 Februari 2023
  • Uji Wawancara ke-1, tanggal 13 s.d 14 Februari 2023
  • Pengumuman Kelulusan, tanggal 17 Februari 2023
 
5)  Biaya Seleksi
Biaya pendaftaran atau seleski jalur umum prestasi sebesar Rp. 300.000,00 (tiga ratus ribu rupiah)

6) Tata Cara Pendaftaran
Pendaftaran jalur umum prestasi dilakukan secara online di http://pmb.akamigas.ac.id/
 
 

b. Pendaftaran Jalur Umum Reguler

Jalur umum reguler merupakan jalur seleksi masuk PEM Akamigas dengan proses seleksi berdasarkan pada ujian CBT, TPA, dan Wawancara.

bagi peserta lolos seleksi CBT dan TPA dengan 20 peringkat terbaik pada pendaftar Gelombang 1 berpeluang mendapatkan beasiswa UKT selama 1 tahun/2 semester kuliah aktif.
 
Sedangkan persyaratan pendaftaran jalur umum reguler Pem Akamigas adalah sebagai berikut.

1) Persyaratan Umum
  1. Lulusan SMA/MA (IPA) atau SMK Teknik/Sederajat
  2. Melampirkan FC sertifikat kejuaraan minimal tingkat Kota/Kabupaten dan/atau sertifikat kompetensi (bila ada)
  3. Diutamakan memiliki tinggi badan minimal 160 cm (pria), dan 155 cm (wanita)
  4. Melampirkan FC Kartu Keluarga/KTP
  5. Melampirkan Surat Keterangan Dokter dari Instansi Pemerintah perihal sehat dan tidak buta warna baik parsial maupun total (disertakan saat daftar ulang)
  6. Melampirkan surat keterangan dari Rumah Sakit Pemerintah/Kepolisian/BNN perihal bebas narkoba/NAPZA (disertakan saat daftar ulang)
  7. Melampirkan FC kartu keanggotaan BPJS yang masih berlaku (disertakan saat daftar ulang)
  8. Mendatangani Surat Kesanggupan menaati Tata Tertib Kampus dan Asrama (disertakan saat daftar ulang)
  9. Pendaftaran dengan persyaratan administrasi dilakukan secara online di https://pmb.akamigas.ac.id
2) Persyaratan Peserta Jalur Umum Reguler
  1. Belum pernah menikah
  2. Maksimal berusia 21 tahun saat pendaftaran
  3. Lulus SMA/sederajat 3 (tiga) tahun terakhir (lulus tahun 2023,2022,2021)
  4. Memiliki NISN
  5. Diutamakan lulusan terbaik kelas, 25% terbaik atau peringkat 1 -10 selama 2 semester terakhir (dibuktikan surat dari pimpinan/kepala sekolah)
  6. Mencantumkan nilai rapor semester 1-4, untuk SMA/MA (jurusan IPA) rapor mata pelajaran matematika, bahasa inggris, kimia, dan fisika. Sedangkan lulusan SMK mencantumkan rata-rata nilai mata pelajaran kelompok muatan peminatan semester 1-4.
3) Jadwal Pendaftaran

Pendaftaran jalur umum reguler dilakukan dengan 3 (tiga) gelombang. Adapun jadwal pendaftaran masing-masing gelombang adalah sebagai berikut.
 
Gelombang 1
  1. Pendaftaran, tanggal 22 Desember 2022 s.d 15 Januari 2023
  2. Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi, tanggal 17 Januari 2023
  3. Ujian CBT dan TPA, tanggal 21 Januari 2023
  4. Ujian Wawancara ke-1, tanggal 24 s.d 27 Januari 2023
  5. Ujian Wawancara ke-2 (khusus calon penerima beasiswa), tanggal 30 s.d 31 Januari 2023
  6. Pengumuman Kelulusan, tanggal 07 Februari 2023
Gelombang 2
  1. Pendaftaran, tanggal 21 Januari s.d 03 Februari 2023
  2. Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi, tanggal 08 Februari 2023
  3. Ujian CBT dan TPA, tanggal 11 Februari 2023
  4. Ujian Wawancara ke-1, tanggal 14 s.d 17 Februari 2023
  5. Pengumuman Kelulusan, tanggal 21 Februari 2023
Gelombang 3
  1. Pendaftaran, tanggal 21 Februari s.d 01 Maret 2023
  2. Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi, tanggal 07 Maret 2023
  3. Ujian CBT dan TPA, tanggal 11 Maret 2023
  4. Ujian Wawancara ke-1, tanggal 14 s.d 17 Maret 2023
  5. Pengumuman Kelulusan, tanggal 21 Maret 2023
 

2. Pendaftaran Jalur Kerjasama

PEM Akamigas menerima calon mahasiswa baru melalui jalur kerjasama pada program lulusan SMA/sederajat dan Program Alih Jenjang.

Bagi pelamar program SMA/sederajat dapat memilih paling banyak 2 (dua) program studi dengan urutan pilihan menentukan prioritas.

Sedangkan  program alih jenjang pilihan Program Studi direkomendasikan berdasarkan jenjang pendidikan sebelumnya atau mata kuliah ekuivalensi terbanyak.
 
a) Persyaratan Khusus Program Lulusan SLA
  1. Belum pernah menikah
  2. Maksimal berusia 21 tahun saat pendaftaran
  3. Lulusan SLA tahun 2021 s.d 2019
  4. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
  5. Diutamakan lulusan 25% terbaik atau peringkat 1-10 selama 2 semester terakhir di kelas dibuktikan dengan surat keterangan dari kepala sekolah/pimpinan sekolah
  6. Mencantumkan nilai rapor semester 1 s.d 5 (Matematika, Bahasa Inggris, Kimia, dan Fisika), dan lulusan SMK mencantumkan rata-rata nilai raport semester 1 s.d 5 pada mata pelajaran kelompok muatan peminatan
  7. Mencantumkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang meliputi: TPS, Matematika Saintek, Fisika, dan Kimia, (bila ada)
b) Persyaratan Khusus Program Alih Jenjang
  1. Lulusan Diploma I/II/III Pem Akamigas atau lulusan Diploma III dari perguruan tinggi lain dengan IPK minimal 2,75 dan akreditasi perguruan tinggi minimal B
  2. Melampirkan Curriculum Vitae (CV), Transkip, dan Ijazah/sertifikar pendidikan sebelumnya
  3. Melampirkan sertifikat kompetensi maupun sertifikat diklat/training (bila ada)
  4. Maksimum berusia 40 tahun per tanggal 01 Agustus 2021 (atau sebagaimana diatur dalam Perjanjian Kerja Sama)

c) Materi Seleksi
  1. Bahasa Inggris
  2. Matematika
  3. Pengetahuan Alam (Kimia dan Fisika)
  4. Ujian Terapan Program Studi (Sesuai dengan Prodi yang dipilih)
  5. Wawancara (Topik: Wawasan kebangsaan,motivasi/minat dan bakat)

d) Biaya Seleksi

Biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000,00 (tiga ratus ribu rupiah)

e) Tata Cara Pendaftaran
 
Pendaftaran calon mahasiswa baru PEM Akamigas untuk jalur kerjasama didaftarkan secara kolektif oleh pihak sponsor/instansi/industri

Informasi selanjutnya silahkan unduh Panduan PMB 2021 STEM Akamigas disini


Itulah informasi tentang Persiapan: Pendaftaran Sekolah Kedinasan PEM Akamigas Cepu TA 2023/2024. Silahkan lengkapi persyaratan dan lakukan pendaftaran sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Artikel ini telah terbit di www.pendaftaranmahasiswa.web.id dengan judul Pendaftaran Mahasiswa Baru STEM AKAMIGAS  TA 2023/2024.

Semoga kalian dapat diterima di PEM Akamigas pada tahun ini dengan prestasi yang membanggakan bagi diri kalian, orang tua, dan masyarakat sekitar. Aaminn.

Sumber: https://pmbu.akamigas.ac.id/

2 komentar

  1. Unknown
    Unknown
    8 April 2021 pukul 09.02
    Assalamualaikum sekolah kedinasan PEM Akamigas Cepu ikatan dinas bkn dan adakah bea siswa untuk yg orang tua PNS gol mencegah kebawah yg biaya nya bisa ringan untuk anaknya yg ingin kuliah di Pem Akamigas Cepu terimakasih sblmnya
  2. Unknown
    Unknown
    29 Maret 2021 pukul 23.49
    Assalamu'alaikum
    Mohon informasi untuk pendaftaran TA. 2021/2022

    semua artikel yg diberikan dan ditayangkan hanya untuk Tahun 2020 kemarin saja